seperti kupu-kupu... warna-warni nya cantik... terbang bebas kemana saja... berkolaborasi dengan bunga-bunga... salah satu yang membuat indah dunia...
Jumat, 07 Agustus 2009
Tips jualan baju - batik - 1 :)
Hehe...
setelah seumur jagung masuk ke bisnis pakaian... ada sedikit tips-tips yang aku pikir menarik buat di-share...
Jualan ada seninya, ada suka-dukanya, ada seru-serunya...
1. Pilih baju anak dengan berbagai macam warna, ada gelap dan terang, sebagian konsumen suka warna gelap (asli batik-sogan) yang kelihatan elegan dan tradisional, ada juga yang berfikir, anak0anak lebih suka warna terang
2. Jualan lah dengan berbagai macam media, lewat email, blog, telepon, SMS, arisan, visit (jemput bola), nitip... dan semua channel, di awal, yang penting adalah awareness!!
3. Jualan sebaiknya ga langsung ke banyak customer, karena acapkali ada seorang customer yang suka pada suatu produk, tapi bila tiba-tiba ada customer lain yang berpendapat kurang bagus terhadap produk tersebut, customer yang tadinya tertarik jadi urung membeli produk tersebut... hhmm... ketik C spasi D :) cape deee...
4. Siap-siaplah kalau ada yang minta barangnya dibawa pulang dulu buat dicoba... catat customer yg bawa pulang barang, jumlah dan model yang dibawa pulang...
5. Siap-siaplah kalau ada yang ingin sistem pembayaran tunda, catat dan jangan segan untuk melakukan penagihan di hari yang dijanjikan :)
--- sekian dulu tips session pertama, bersambung ke session berikutnya ---
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar