Minggu, 24 Juli 2011

Pilih jadi PNS ?



Ya, jadi PNS tidaklah salah
Bahkan sangat mulia sekali... mau menjadi pelayan masyarakat
Gimana ga disebut pelayan? Gajinya kan dari masyarakat :)

Sayangnya citra PNS di Indonesia sudah jadi rahasia umum sekali, yang kadang disebut Pegawai Nyantai Sekali, Pegawai Nyantai Semua, Pegawai Nyantai Selalu, paling parahnya Pengangguran Nyanta Sekali.
Sebenernya mungkin perlu dilakukan penelitian ya, itu cuman oknum, atau memang sebagian besar dari mereka memang seperti itu tabiatnya...

Sebagai salah satu pekerja di sebuah perusahaan jasa non-BUMN, yang menuntut karyawannya selalu bekerja dengan kualitas prima untuk menjaga tingkat pelayanan dan ditambah lagi selalu memikirkan ide-ide inovasi untuk kemudian diwujudkan menjadi suatu bentuk produk ataupun layanan baru guna mempertahankan posisi perusahaan di persaingan, meningkatkan loyalitas konsumen, menambah pasar dan meningkatkan kualitas layanan... tidak sedikit tantangan yang kami hadapi baik dalam bentuk benturan-benturan kepentingan antar unit internal, keterbatasan budget, kapasitas sumber daya, sistem, dan banyak lagi... termasuk salah satunya kebijakan terkait yang dikeluarkan pemerintah.

Kadang tiba di suatu titik permasalahan dimana memunculkan suatu ide di pikiran "seandainya aku jadi PNS..."

...

Tetapi pikiran itu sontak kubatalkan bila ingat dari mana gaji PNS itu berasal... Rasanya ga perlu disebutkan lagi APBN itu sebagian dananya dari mana. Dengan adanya fakta itu apakah tega menzholimi masyarakat yang mem"bayar"mu dengan kerja santai wahai PNS ? Seyogyanya memang tanggung jawab PNS lebih berat bila sadar akan fakta itu...

Mohon maaf untuk para pembaca yang statusnya PNS... tulisan ini tidak ditujukan untuk semua PNS, tetapi at least untuk para PNS yang men"citra"kan dirinya sebagai Pegawai Nyantai Selalu... Semoga ada angin sejuk yang membawa ke arah perubahan, aku tidak mendoakan perlu ada badai dulu baru berubah :)

Eniwei ada baiknya pemerintah memikirkan suatu ide untuk mencari sumber APBN yang lain... tiba-tiba aku jadi ingat slogan pariwisata kita... "Visit Indonesia Year"

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Artikel lainnya :